Post date: Dec 23, 2017 4:55:30 PM
Sehubungan dengan akan diadakannya pemilihan Ketua PPI Austria periode 2018-2019, maka panitia penyelenggara pemilu mengundang setiap anggota PPI Austria untuk dapat mengajukan diri menjadi calon Ketua PPI Austria periode 2018-2019. Pengajuan dapat dilakukan dengan cara menyertakan surat pernyataan kesediaan menjadi calon Ketua PPI Austria melalui email (ppiaustria@gmail.com)
Panitia juga mengundang seluruh anggota untuk dapat berpartisipasi menjadi pemilih pada tanggal 6 Januari 2018, pada pukul 09.00 – 15.00, baik secara online maupun offline. Petunjuk pelaksanaan pemilihan Ketua PPI Austria dijelaskan dalam lampiran 1. Tata cara pemungutan suara dan penghitungan suara dijelaskan dalam lampiran 2 dan timeline rundown acara dijelaskan dalam lampiran 3.
Kepada yang ingin mendaftarkan diri menjadi Ketua, mohon diperhatikan timeline berikut:
Timeline Pemilihan Ketua PPI Austria
1. Pendaftaran
: 11 – 24 Desember 2017
2. Perpanjangan pendaftaran : 25 – 27 Desember 2017
3. Kampanye : 28 Desember – 4 Januari 2018
4. Hari Tenang : 5 Januari 2018
5. Pemilihan : 6 Januari 2018
Petunjuk lengkap pendaftaran PPI bisa diunduh di sini
Demikian informasi ini kami sampaikan,
Salam perhimpunan,
Panitia pemilu pemilihan Ketua PPI Austria periode 2018-2019.